PT Merbaujaya Indahraya (MIG) Group meripakan salah satu perusahaan perkebunan kelapa sawit di Indonesia  bisnis kegiatan mengembangkan, Budidaya, panen Tandan Buah Segar (TBS), dan penggalian Crude Palm Oil (CPO) dan Palm Kernel (PK). perkebunan kami terletak di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi. Saat ini kami memiliki dua pabrik kelapa sawit, dan lebih dari 5 perkebunan.

Saat ini, PT Merbaujaya Indahraya (MIG) Group membuka lowongan kerja di kota Medan untuk posisi berikut ini:

Asisten Divisi RO Sumut

Kualifikasi:
Minimal Pendidikan D3/S1 Jurusan Pertanian, Perkebunan, Tekhnologi Pertanian, Perkebunana, Kehutanan
Minimal 2 tahun mengelola Divisi
Mempunyai kemampuan komunikasi dan negosiasi
Mempunyai jiwa leadership dan problem solving

Deskripsi pekerjaan:
Memimpin pengelolaan Divisi yang menjadi tanggungjawabnya dan mengamankan asset perusahaan di dalam wilayah kerjanya.
Merencanakan, mengkoordinasikan, mengarahkan, mengawasi seluruh proses bisnis di Divisi yang menjadi tanggungjawabnya, mulai kegiatan pembukaan lahan/replanting, penanaman, pemeliharaan, produksi sampai dengan pengiriman produksi ke PKS SSP, sesuai PK dan IK yang sudah dibuat perusahaan.
Menyusun dan mengevaluasi rencana kerja dan anggaran perusahaan berdasar RAB yang sudah disetujui Askep Estate, untuk aktifitas pengelolaan kegiatan pembukaan lahan/replanting, penanaman, pemeliharaan, produksi sampai dengan pengiriman produksi ke PKS SSP.
Meningkatkan efisiensi biaya dan produktifitas SDM level non staf di Divisi yang menjadi tanggungjawabnya.
Membina hubungan baik dan harmonis dengan pemangku kepentingan yang ada di Divisi.
Mematuhi dan menjalankan sistem tata kelola organisasi secara konsisten untuk perbaikan kinerja secara terus menerus (continuous improvement).
Menghasilkan tanaman kelapa sawit dan produksi TBS yang optimal dengan mutu terbaik sesuai key Perfomance Indicator perusahaan.
Meminimalkan adanya dampak yang merugikan perusahaan dari segi tata kelola lingkungan dari aktifitas pengelolaan kebun.
Mengevaluasi rencana dan realisasi kerja harian dari Mandor Divisi yang menjadi tanggungjawabnya.
Melaporkan dan mempertanggungjawabkan hasil kerja secara harian dan bulanan serta laporan insidentil kepada Askep Estate.
Menjalankan tugas lain yang didelegasikan oleh Askep Estate.

Jika anda berminat untuk memenuhi kualifikasi diatas, Silahkan DAFTAR ONLINE

PENERBIT: PT LJL
WHATSAPP DIGITAL MARKETING: +62 813-6436-9805
LINK OFFICIAL SOCIAL MEDIA & GROUP: https://linktr.ee/lokershareinone

SELALU BACA WARNING DARI LOKERINONE.COM.

Baca Berita Terupdate berikut ini:





👇👇👇 Baca Juga 👇👇👇