PT Austindo Nusantara Jaya Agri (ANJ) merupakan salah satu perusahaan induk dengan kegiatan utama bergerak di bidang produksi dan penjualan minyak kelapa sawit, inti sawit dan hasil pangan berkelanjutan lainnya.

Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJT) didirikan tanggal 16 April 1993 dengan nama PT Austindo Teguh Jaya dan memulai kegiatan komersial pada tahun 1993.

Kantor pusat ANJT beralamat di Atrium Mulia, 3A Floor, Suite 3A-02 Jl. H.R. Rasuna Said Kav. B 10-11 Jakarta 12910 – Indonesia.

Saat ini, PT Austindo Nusantara Jaya Agri (ANJ)  membuka lowongan kerja di kota Medan, Sumatera Utara dengan posisi berikut ini:

KEPALA SEKOLAH

KUALIFIKASI:
Memiliki kualifikasi akademik minimal S1 atau D4 kependidikan atau non-kependidikan pada perguruan tinggi yang terakreditasi 
Memiliki pengalaman mengajar minimal 5 tahun dan menjabat sebagai kepala sekolah minimal 3 tahun  
Memiliki sertifikat pendidik sebagai guru SD / SMP / SMA 
Memiliki sertifikat kepala SD / SMP/ SMA yang diterbitkan oleh lembaga yang ditetapkan oleh pemerintah 
Memahami sistem kurikulum di Indonesia
Sehat secara fisik dan mental
Memiliki integritas kepribadian sebagai pemimpin.
Memiliki keinginan yang kuat di dalam pengembangan diri sebagai kepala sekolah
Bersedia ditempatkan di wilayah operasional perusahaan / perkebunan kelapa sawit (site / remote area) khususnya di Daerah Sumatera Utara - Tapanuli Selatan

GARIS BESAR PEKERJAAN: 
Memimpin dan mengkoordinasi serta memberikan petunjuk dan bimbingan dalam pelaksaan proses pembelajaran dan pengelolaan pendidikan di sekolah
Menyusun perencanaan sekolah untuk berbagai tingkatan perencanaan
Memimpin sekolah dalam rangka pendayagunaan sumber daya sekolah secara optimal
Menciptakan budaya dan iklim sekolah yang kondusif dan inovatif bagi pembelajaran peserta didik
Mengelola guru dan tenaga pendidik dalam rangka pemberdayaan sumber daya manusia secara optimal
Mengelola pengembangan kurikulum dan kegiatan pembelajaran sesuai dengan arah dan tujuan pendidikan nasional
Mengkoordinir kegiatan administratif sekolah kepada pemerintah

Jika anda berminat untuk memenuhi kualifikasi diatas, Silahkan DAFTAR ONLINE

ADMIN ENGINEERING

Tugas & Tanggung Jawab:
Membuat surat perintah kerja setiap item pekerjaan yang akan dilaksanakan oleh pihak luar untuk memastikan tanggal awal dan akhir pekerjaan, area pekerjaan yang akan dilaksanakan 
Membuat dan merilis surat teguran, perpanjangan waktu dan surat jalan para kontraktor/ supplier 
Memproses setiap tagihan / invoice kontraktor untuk memastikan kecepatan dan ketepatan pembayaran agar tidak menghambat proses pekerjaan di site
Membuat rangkungan laporan bulanan dari masing-masing kebun

Kualifikasi:
Pendidikan S1 / D4 dari jurusan Teknik atau Akuntansi 
Berpengalaman minimal 3 tahun di bidang Engineering khususnya sebagai Project Admin, lebih disukai dari perusahaan pabrik kelapa sawit atau konstruksi
Memiliki pemahaman yang baik terkait procurement khususnya yang berhubungan dengan sparepart pabrik kelapa sawit 
Memahami dan mampu melakukan proses tender dari alur persiapan dokumen, evaluasi,  kontrak, serta dokumen yang diperlukan untuk pengurusan izin mesin-mesin Import
Memiliki kemampuan matematika yang baik 
Menguasai Bahasa Inggris dengan baik
Menguasi Ms. Office dan memiliki pengalaman bekerja dengan menggunakan sistem SAP akan menjadi nilai tambah
Bersedia untuk ditempatkan di Kantor Regional Medan

Jika anda berminat untuk memenuhi kualifikasi diatas, Silahkan DAFTAR ONLINE

PENERBIT: PT LJL
WHATSAPP DIGITAL MARKETING: +62 831-9840-7189
LINK OFFICIAL SOCIAL MEDIA & GROUP: https://linktr.ee/lokershareinone

BACK TO HOME

SELALU BACA WARNING DARI LOKERINONE.COM.

Baca Berita Terupdate berikut ini:





👇👇👇 Baca Juga 👇👇👇