PT BRI Multifinance Indonesia ("BRI Finance") merupakan salah satu entitas anak BRI yang bergerak di bidang pembiayaan. BRI Finance berdiri pada tahun 1983 sebagai perusahaan patungan antara The Sanwa Bank Limited, Jepang dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) dengan nama PT Sari Usaha Leasing. Perusahaan mendapat izin usaha untuk menjalankan bisnis pembiayaan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia No. 393/KMK.013/1991 tanggal 26 April 1991 dan sekaligus melakukan penggantian nama menjadi PT Sanwa-BRI Finance.

Seiring dengan adanya aktivitas merger yang dilakukan oleh The Sanwa Bank Ltd, Jepang menjadi The UFJ Bank Ltd, Jepang di tahun 2002, nama Perusahaan disesuaikan menjadi PT UFJ-BRI Finance. 

Pada tahun 2008, terdapat proses merger yang dilakukan pihak Pemegang Saham The UFJ Bank Ltd, Jepang menjadi The Bank of Tokyo-Mitsubishi UFJ Limited, Jepang sehingga Perusahaan melakukan penyesuaian nama menjadi PT BTMU-BRI Finance.

Tanggal 30 September 2016, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. dan Yayasan Kesejahteraan Pekerja Bank Rakyat Indonesia membeli saham BRI Finance dari The Bank of Tokyo Mitsubishi UFJ Ltd, Jepang.

Kepemilikan saham Perusahaan resmi dimiliki PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sebesar 99% dan Yayasan Kesejahteraan Pekerja Bank Rakyat Indonesia sebesar 1%. Seiring dengan peralihan saham tersebut, nama Perusahaan berubah dari PT BTMU-BRI Finance menjadi PT BRI Multifinance Indonesia dengan merk dagang BRI Finance. 

Saat ini, PT BRI Multifinance Indonesia membuka lowongan kerja di kota Medan, Sumatera Utara dengan posisi berikut ini:




Jika anda berminat untuk memenuhi kualifikasi diatas, Silahkan DAFTAR ONLINE

PENERBIT: PT LJL
WHATSAPP DIGITAL MARKETING: +62 813-6436-9805
LINK OFFICIAL SOCIAL MEDIA & GROUP: https://linktr.ee/lokershareinone

SELALU BACA WARNING DARI LOKERINONE.COM.

Baca Berita Terupdate berikut ini:





👇👇👇 Baca Juga 👇👇👇