PT Naraya Karya Sentana (NKS) / Naraya Medical Center diresmikan sejak tahun 2012. Namun demikian mimpi atas visi dan misi ini telah lahir sejak tahun 2003.

Berawal dari sebuah klinik sederhana di wilayah Cibubur, Jakarta Timur, mimpi, visi dan misi ini lahir dari seorang anak muda yang memiliki kompetensi, pengalaman berkarya di bidang penunjang kesehatan (laboratorum klinik) RSCM, Jakarta.

Namun anak muda ini tidak merasa puas dengan hasil karyanya yang belum optimal, sehingga berjuang mewujudkan mimpinya yang lebih besar melalui Naraya Karya Sentana, dengan salah satu unit bisnisnya “Naraya Medical Center”.

Didukung dengan jaringan, persahabatan, dan kegigihan tim dalam bekerja, maka modal investasi yang ditanamkan pada awalnya, kini telah menghasilkan banyak karya gemilang dan telah dirasakan manfaatnya.

VISI:
Menjadi Perusahaan jasa pemeliharaan kesehatan personal dan kesehatan lingkungan kerja yang inovatif, terpercaya dan unggul, sehingga dapat bermanfaat bagi semakin banyak orang.

MISI:
1. Membantu menciptakan Sumber Daya Manusia yang berkualitas melalui skrining kesehatan yang terpercaya dan holistik.
2. Membantu menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan nyaman untuk meningkatkan produktifitas dan semangat kerja para karyawan.
3. Membantu pusat layanan kesehatan di seluruh Indonesia untuk mewujudkan kualitas layanan kesehatan yang prima dengan teknologi dan tenaga penunjang kesehatan yang terpercaya.

Naraya Medical Center memiliki kompetensi dan pengalaman yang disertai dengan perijinanan dan sertifikasi resmi selama lebih dari 10 tahun dalam memberikan layanan pemeriksaan kesehatan / health screening / Medical Check Up untuk para karyawan atau peserta dalam sebuah perusahaan ataupun institusi.

Program Medical Check Up ini dilakukan dengan prosedur standar pelaksanaan yang selalu diperbaharui secara bertahap sesuai dengan kebutuhan Klien. Program Medical Check Up bagi sebuah perusahaan merupakan kewajiban yang tertulis dalam Per Menaker RI dan UU ketenagakerjaan RI.

Corporate medical check up dari Naraya Medical Center bertujuan untuk membantu Tim HRD / HSE dari sebuah perusahaan untuk mengetahui dan mengawasi status kesehatan karyawan secara keseluruhan dan juga secara personal.

Dengan demikian hasil MCU karyawan dapat menjadi salah satu dasar pertimbangan untuk menilai produktivitas kerja dan juga pengambilan kebijakan strategis, khususnya penempatan dan berat ringannya pekerjaan.

Saat ini, PT Naraya Karya Sentana (NKS) / Naraya Medical Center membuka lowongan kerja di kota Medan dengan posisi berikut ini:

Urgently Required

Representative Area (Medan, Sulawesi, Kalimantan, Papua)

Requirements:
Good Looking And attitude
Good Communication and Problem solver
Teamwork
Good Network
Loyal and Integrity

Benefit:
Gaji UMR + Insentif Sales
BPJS

Jika anda berminat untuk memenuhi kualifikasi diatas, segera kirim langsung lamaran lengkap, CV, Fotocopy Ijasah Terakhir / Transkip Nilai, Pasphoto terbaru dan dokumen yang diperlukan hanya melalui email: narayacrm@gmail.com dengan subjek: posisi yang dilamar.

NMC Customer Line 082297-0000-30.


Info Grafis:



Baca Berita Terupdate berikut ini: