Badan Pertanahan Nasional merupakan salah satu lembaga pemerintah nonkementerian di Indonesia yang mempunyai tugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang Pertanahan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

BPN dahulu dikenal dengan sebutan Kantor Agraria. BPN diatur melalui Peraturan Presiden Nomor 20 Tahun 2015.

Saat ini, Kementerian ATR/BPN membuka lowongan kerja di Labuhan Batu, Sumatera Utara dengan posisi berikut ini:

FIELD STAFF AGRARIA ACCESS REFORM

TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB:
Melakukan pendampingan kepada masyarakat dan kelompok masyarakat terkait dengan Penataan Kelembagaan Penerima Akses Reforma Agraria;
Membantu petugas Kantor Pertanahan dalam penyusunan perencanaan kegiatan pemberdayaan tanah masyarakat;
Membantu petugas Kantor Pertanahan dalam setiap kegiatan yang berkaitan dengan kegiatan Penanganan Akses Reforma Agraria;
Melakukan kegiatan monitoring Penataan Kelembagaan;
Melakukan input data terkait seluruh rangkaian kegiatan Penanganan Akses Reforma Agraria ke dalam Aplikasi dan/atau instrumen lain;
Memotivasi masyarakat untuk berpartisipasi dalam seluruh kegiatan yang berkaitan dengan program pemberdayaan tanah masyarakat;
Menyusun laporan bulanan kepada Kepala Seksi Penataan dan Pemberdayaan di Kantor Pertanahan;
Menyusun dan menyampaikan laporan akhir pelaksanaan kegiatan Penataan Kelembagaan Penerima Akses Reforma Agraria yang diketahui oleh minimal Koordinator Substansi pada seksi Penataan dan Pemberdayaan kepada Pejabat Pembuat Komitmen.

PERSYARATAN UMUM:
Warga Negera Indonesia (WNI) serta sehat jasmani dan rohani
Berusia minimal 21 (dua puluh satu) tahun sampai dengan 33 (tiga puluh tiga) tahun
Pendidikan minimal S-1 dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,00 dengan akreditasi Universitas dan Jurusan minimal 'B'
Tidak berstatus PNS atau terikat kontrak kerja di instansi lain
Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat dari instansi lain
Memiliki disiplin, loyalitas,integritas, kemampuan bekerja dalam tim, serta kemampuan komunikasi yang baik
Bersedia bekerja penuh waktu (full time) dan diutamakan yang berdomisili di lokasi Penanganan Akses Reforma Agraria
Sanggup bekerja dalam tekanan dan target waktu

PERSYARATAN KHUSUS:
Memiliki pengalaman sebagai Field Staf khususnya dibidang Agraria Acces Reform dibuktikan dengan kontrak/ surat keterangan pengalaman kerja
Pendidikan minimal S-1 dari Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, Fakultas Teknik, Fakultas Pertanian, Fakultas Bahasa dan Sastra, Fakultas Geodesi
Memiliki laptop pribadi untuk menunjang pekerjaan
Memiliki kendaraan bermotor dan SIM C. Diutamakan memiliki SIM A
Memiliki kemampuan presentasi dan pengolahan basis data dan analisa statistik dengan menggunakan perangkat lunak Microsoft Excel/ SPSS (untuk fakultas ekonomi, hukum, dan bahasa dan sastra)
Memiliki kemampuan mengoperasikan perangkat lunak Sistem Informasi Geografis seperti ArcGIS dan AutoCAD (fakultas teknik dan fakultas pertanian)

PERSYARATA ADMINISTRASI:
Surat lamaran dan sudah ditandatangani;
Fotocopy e-KTP yang masih berlaku
Fotocopy Ijazah terakhir dan Transkrip Nilai yang telah dilegalisir;
Pasfoto terbaru berwarna ukuran 4x6 latar belakang merah sebanyak 2 (dua) lembar 
Daftar Riwayat Hidup dibuat dengan Microsoft Excel (format .xlsx atau sejenisnya) dengan melampirkan keterangan pendukung (seminar, pengalaman kerja, penghargaan, dll) jika ada. Hasil print akan diminta bila nanti lolos seleksi berkas
Surat keterangan kerja jika ada (Rekomendasi tempat kerja sebelumnya)

KUOTA DITERIMA
Untuk 2 Orang

JADWAL
Pendaftaran dibuka:
Kamis, 22 Juli 2024 (Jam 12.00 WIB)

Pendaftaran ditutup:
Kamis, 25 Juli 2024 (Jam 12.00 WIB)

Pengumuman Seleksi berkas:
Jumat, 26 Juli 2024 (Sekitar Pukul 16.00 WIB - 21.00 WIB)

Ujian Wawancara (Diharap sudah hadir Jam 14.00 WIB)
Senin, 29 Juli 2024
Dilaksanakan secara Tatap Muka, di Kantor Pertanahan Kabupaten Labuhanbatu

Pengumuman Final
Senin, 29 Juli 2024 (Sekitar Pukul 16.00 WIB - 23.00 WIB)

Info Grafis:





PENERBIT: PT LJL
WHATSAPP DIGITAL MARKETING: +62 831-9840-7189
LINK OFFICIAL SOCIAL MEDIA & GROUP: https://linktr.ee/lokershareinone
DONASI: https://saweria.co/lokershareinone

SELALU BACA WARNING DARI LOKERINONE.COM.

Baca Berita Terupdate berikut ini:

Warning: Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan karena sejatinya pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun. Pastikan lowongan pekerjaan di situs resminya atau pun social medianya yang valid.



👇👇👇 Baca Juga 👇👇👇